Presiden Prabowo Ungkap Kerinduannya Pulang Ke Tanah Air

Presiden Prabowo ungkap kerinduannya pulang ke tanah air

Presiden Prabowo ungkap kerinduannya pulang ke Tanah Air pada hari ke-10 kunjungan kerjanya ke luar negeri.

Ungkapan tersebut di sampaikan Presiden Prabowo dalam sesi wawancara dengan wartawan di sela sela kegiatan menghadiri acara Koferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Brasil, hari Minggu 17/11.

“Saya ingin segera pulang sebetulnya,” ujar Presiden Prabowo  melalui Tim media Presiden Prabowo di Jakarta, Senin (18/11/24).

Prabowo terlihat didampingi  Menteri Luar Negeri Sugiono dan Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartono dalam wawancara tersebut.

Prabowo juga menyampaikan fokusnya awal-awal tahun masa menjabat sebagai Kepala Negara bahwa untuk membawa perbaikan ekonomi domestik di Indonesia.

“Tentunya, saya fokus sebetulnya bulan-bulan pertama, tahun-tahun pertama, fokus memperbaiki ekonomi dalam negeri,” katanya.

Baca juga: Prabowo Bertemu Xi Jinping, Tegaskan Komitmen Kerja Sama

Seperti di ketahui, perjalan Presiden Praowo ke luar negeri dimulai dengan kunjungan Kerja ke China pada 8 November.

Kemudian tanggal 11 menuju Amerika Serikat, dilanjut 14 ke Peru, dan saat ini tengah berada di Rio de Janeiro, Brazil.

Pertanyaan ini mencerminkan tekad kuat Prabowo untuk meletakkan fondasi yang kokoh bagi perekonomian Indonesia di masa depan, khususnya dalam priode awal kemimpinannya.

Baca juga: Presiden Prabowo Akan Kejar Pengusaha Sawit yang Utang Pajak Rp300 T

Selanjutnya Presiden Prabowo menyatakan akan melanjutkan kunjungan kerjanya ke London dan apabila ada waktu yang tepat, Presiden akan mampir ke Timur Tengah.

“Nanti pulang dari sini saya akan ke Inggeris untuk ketemu bicara masalah ekonomi juga. Kemungkinan kita bisa taris investasi dan dari situ juga saya berusaha untuk mampir ke Timur Tengah. Hanya kita lihat apakah tenggalnya cocok.” ujarnya.

 

 

 

Leave a Reply